Ragam  

Masuk 10 Besar Pameran Inovasi, Sudirman: Ini Prestasi Komunitas GELIAT Bulukumba

Kabid Rehsos Dinas Sosial Kabupaten Bulukumba, H.Andi Sudirman Pattikkai di acara Pameran Inovasi Laboratorium Kepemimpinan Puslatbang KMP Makassar.

MAKASSAR, EXPOSETIMUR.com _ Pameran Inovasi Laboratorium Kepemimpinan (LATPIM III) yang dilaksanakan di Puslatbang KMP Makassar, pada Jumat, tanggal 1 November 2019, membawa Bulukumba masuk nominasi 10 besar.

Hal ini tentu menjadi awal yang baik untuk semakin memotivasi kerja kerja sosial terhadap lansia dan orang terlantar sebagaimana judul yang diangkat pada pameran inovasi ini.

Pameran Inovasi yang mengakat agenda kepedulian terhadap lansia ini, di ikut sebanyak 40 peserta LATPIM III dari berbagai daerah yakni, Kalimantan, Papua, Ambon, Halmahera Dan Sulawesi Selatan sendiri.

Dikonfirmasi exposetimur.com, Kabid Rehsos, Dinsos Bulukumba “H.Andi Sudirman Pattikkai” mengatakan, Sebelum adanya gagasan program Geliat tersebut, semua kegiatan bantuan bersumber dari pemerintah dengan dibebankan pada APBD, namun saat ini berbagai elemen Komumitas terus berkontribusi sehingga sinergitas semakin massif dilakukan yang diharpkan dapat menjangkau semua lansia di Kabupaten Bulukumba.

“Kedepan kegiatan ini kita akan bangun dengan massif dan Pemerintah hanya menjadi motivator dan fasilitator. Tujuannya adalah mengajak setiap orang mampu, pejabat/institusi menjadi keluarga angkat bagi lansia terlantar. Jadi inovasi ini,  intinya ada pembeda, ada perubahan dari sebelumnya” Katanya, Sabtu (02/11/2019)

Dikatakanya bahwa, Bulukumba yang menjadi salah satu peserta kegiatan LATPIM  III tersebut, berhasil masuk Nominasi 10 besar yang tentu merupakan keberhasilan semua pihak yang terus menerus aktif dalam berbagai aksi Geliat di Kabupaten Bulukumba.

“Ini adalah prestasi saudara saudaraku, merekalah yang bekerja, merekalah yang memberiku inspirasi untuk kemudian saya jadikan Judul GELIAT, Gerakan Peduli Lanjut Usia pada LATPIM ini” Kata Andi Sudirman.

Ia kemudian mengucapkan rasa terima kasih untuk segenab Relawan Sosial, Komunitas Keleluarga Angkat (KKA), Komunitas Seller Berbagi (KSB), Komunitas Konjo Bersatu (KKB), Tagana Dinsos Bulukumba, Staf Bidang Rehsos yang tidak pernah berhenti berbuat demi kemanusiaan.

Baca Juga :   Berdayakan Tenaga Kerja Lokal Misi Program LPTKS KCR

“Mewakili Kepala Dinas Sosial Kabupaten Bulukumba, saya ucapkan tetima kasih banyak atas kerja kerja semua komunitas, berkat merekalah sehingga Geliat masuk nominasi 10 terbaik pada Pameran Inovasi Laboratorium Kepemimpinan, ini bukan Kerja kami tapi ini hasil Kerja seluruh relawan sosial” Pungakas Daeng Immang Sehsos sapaan akrab di sosial medianya. (Red)

Respon (2)

  1. Kami mewakili komunitas konjo bersatu salut akan program GELIAT semoga lebih banyak lagi komunitas yg bergabung yg ikhlas menyukseskan program program lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *