Berita  

Pertebal Iman, Babinsa Melaksanakan Sholat Jum’at Bersama Warga

Bantaeng, exposetimur.com | Babinsa Ramil 1410-01/Bissappu Sertu Bahar Syam, melaksanakan kegiatan ibadah Sholat Jum’at  bersama warga, di Mesjid Babul Iman Dusun Salluang Desa Bonto Salluang Kecamatan Bissappu Kabupaten Bantaeng, (Jum’at, 20/01/23)

Dalam pelaksanaan sholat Jum’at hadir pula Bupati Bantaeng DR H. Ilhamsyah Azikin, M.Si., Tokoh agama, Tokoh masyarakat serta jama’ah warga Dusun Salluang.

Sertu Bahar Syam mengatakan, Terlepas kami sebagai Prajurit, kami adalah manusia biasa yang tak terlepas dari rasa Khilaf, salah dan dosa. namun sebagai Umat Muslim setidaknya kita jangan pernah lupa menunaikan kewajiban kita yaitu sholat, apalagi sholat Jumat berjamaah,” tegasnya.

Selain kewajiban sebagai Umat Muslim, kegiatan tersebut juga sebagai sarana komsos kepada Tokoh Agama setempat dengan tujuan menjalin silaturahmi kepada warga masyarakat binaan guna menjalin hubungan yang harmonis antara TNI dengan Warga masyarakat dengan baik.

Lanjut Babinsa, Sholat jumat merupakan kewajiban seorang umat muslim, melaksanakan sholat jumat di Desa binaan, disamping sebagai ajang berkomunikasi serta mempererat tali silaturahmi kepada warga binaan khususnya kepada tokoh agama dan jamaah,” imbuhnya.

Dalam kesempatan ini, Sertu Bahar Syam mengingatkan serta mengajak warga Binaan yang tinggal di sekitar mesjid,  khususnya kaum laki-laki yang sudah memenuhi syarat untuk bisa istirahat sejenak serta meluangkan waktu guna melaksanakan ibadah Sholat Jumat karena ini merupakan ibadah khusus yang hanya dilaksanakan sekali dalam seminggu.

Baca Juga :   Bupati Majene Lantik Sejumlah Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Administrator dan Pengawas
Penulis: Reski Handayani Editor: Tim Expose Timur

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *