Untuk Menjaga Stamina Pesilat, Persinas Asad Gowa Laksanakan Latihan Bersama

Perguruan Silat Nasional atau Persinas ASAD Gowa melakukan latihan fisik bersama di pantai Tanjung Merdeka Makassar
Perguruan Silat Nasional atau Persinas ASAD Gowa melakukan latihan fisik bersama di pantai Tanjung Merdeka Makassar, Minggu (26/9/2021)

Makassar, exposetimur.com – Di era seperti saat ini, salah satu kunci sukses atlet adalah memiliki fisik yang prima, tak terkecuali atlet pencak silat atau pesilat. Untuk mewujudkan hal itu, pesilat harus disiplin membentuk dan menjaga kemampuan fisiknya. Sekalipun di masa pandemi Covid-19 seperti saat ini, para pesilat perlu tetap menjaga level kebugaran fisiknya agar tetap prima.

Pentingnya Kondisi fisik atlet memegang peranan yang sangat penting dalam suatu program latihan. Program latihan kondisi fisik haruslah direncanakan secara baik dan sistematis, ditujukan untuk meningkatkan kesegaran jasmani dan kemampuan fungsional dari sistem tubuh sehingga dengan demikian memungkinkan atlet untuk mencapai prestasi yang lebih baik.

Sadar akan hal itu, Perguruan Silat Nasional atau Persinas ASAD Gowa melakukan latihan fisik bersama di pantai Tanjung Merdeka Makassar, Minggu (26/9/2021) pagi.

Saat dihubungi melalui sambungan WhatsApp, Ketua Pengcab Persinas ASAD Gowa Didi Kurnia, ST. mengatakan “Kegiatan yang diikuti oleh 7 orang pelatih dan 50 orang pesilat ini adalah merupakan kegiatan rutin yang bertujuan untuk menjaga fisik agar tetap prima”.

Selain diisi dengan kegiatan latihan fisik, kegiatan ini juga dirangkaikan dengan bakti sosial berupa membersihkan sampah-sampah yang berada di pesisir pantai, ini semua dilakukan sebagai bentuk dukungan terhadap program pemerintah tentang menjaga kebersihan dan penanggulangan sampah utamanya diarea publik, tutup Didi.

Baca Juga :   Tim Free Fire Sultra Raih Medali Emas PON Papua, Begini Kata Kadis Kominfo Sultra

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *