Berita  

Ketua MPW PP Sulsel Apresiasi Kr. Rita Mampu Kibarkan Pemuda Pancasila di Bantaeng

Bantaeng, exposetimur.com | Sesuai instruksi dari Majelis Pimpinan Wilayah Pemuda Pancasila Sulawesi Selatan, MPC PP Kabupaten Bantaeng gelae Rapat Kerja Cabang (Rakercab) di Baruga Karaeng Latippa Pantai Marina, Minggu 23 Oktober 2022.

Dengan mengangkat tema “Meningkatkan Profesionalisme dan Sinergitas Kader Pemuda Dalam Membangun Organisasi”

Pembukaan Rakercab dihadiri langsung oleh ketua MPW PP Sulsel Diza Rasyid Ali bersama sejumlah pengurus di MPW, serta ratusan pengurus dari MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Bantaeng.

Kr. Rita sebagai ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Bantaeng mengatakan bahwa Rakercab tersebut sebagai bentuk evaluasi dari program-program yang sudah dijalankan oleh pengurus selama ini.

“Saya harap setelah diadakan rakercab, semua pengurus bisa lebih aktif untuk menjalankan programnya masing-masing demi kebaikan dan kemaslahatan masyarakat yang ada di Kabupaten Bantaeng”, tegas Kr. Rita

Sementara itu ketua MPW PP Sulsel mengapresiasi Kr. Rita Latippa yang mampu kibarkan Pemuda Pancasila di Kabupaten Bantaeng.

“Perlahan tapi pasti pemuda Pancasila di Kabupaten Bantaeng menjadi besar”, kata Diza Rasyid Ali saat membuka Rakercab.

Diza Rasyid Ali juga menegaskan bahwa Pemuda Pancasila bukan organisasi abal-abal, tapi masuk 3 organisasi terbesar di Indonesia dan menyebutkan sejumlah kader PP yang sukses menjadi pemimpin.

“Pemuda Pancasila hadir berkontribusi terhadap kemajuan bangsa dengan jargon hadir memperkuat Indonesia, dengan segudang kader yang berprestasi dari daerah hingga pusat.”ungkapnya

Untuk itu dirinya menekankan agar kader tetap produktif dan menggunakan waktu semaksimal mungkin berbuat untuk kemajuan daerah.

“Kader-kader PP harus muncul di media karena prestasi bukan karena hal-hal negatif.” Ungkap St Diza Ali

Diza Rasyid Ali juga meminta kepada MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Bantaeng untuk membuka sekretariat kepada masyarakat umum sebagai tempat untuk mengadu dan diberikan solusi, agar mereka bisa mengatakan “Untungnya ada Pemuda Pancasila”.

Baca Juga :   Peringati Hari Ibu, Srikandi PP Bantaeng Berbagi Paket Sembako Kepada Ibu Lansia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *