Upaya Sabotase Akun Palsu Menggunakan Foto Paslon RAMAH dengan Janji Bantuan Bingkisan

Tangkapan layar percakapan oknum yang mengatasnamakan RAMAH menjanjikan bingkisan

Sinjai, exposetimur.com – Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Sinjai 2024, dukungan terhadap pasangan calon Hj. Ratnawati Arif dan Andi Mahyanto Mazda, yang dikenal dengan sebutan “RAMAH,” semakin menguat. Dukungan ini datang dari berbagai kalangan, termasuk tokoh masyarakat dan pengusaha lokal. Namun, di tengah arus dukungan yang positif, muncul indikasi upaya sabotase yang dilakukan oleh pihak-pihak tak bertanggung jawab.

Salah satu bentuk sabotase yang diduga kuat terjadi adalah kemunculan akun palsu di media sosial yang menggunakan nama “RamahSinjai Bersatu.” Akun ini diduga sengaja dibuat untuk merusak citra pasangan RAMAH dengan modus menawarkan janji bantuan bingkisan. Akun tersebut secara masif mengirimkan permintaan pertemanan dan pesan pribadi berisi foto pasangan calon dengan salam khas “Salam Ramah.” Pesan tersebut diikuti dengan permintaan nomor telepon atau WhatsApp, disertai janji palsu tentang pembagian hadiah atau bingkisan.

Salah satu pesan yang dikirim oleh akun tersebut berbunyi: “Boleh minta nomor telepon atau WhatsApp, nanti ada bingkisan-bingkisan bisa disalurkan.” Praktik ini dikhawatirkan bisa merusak reputasi pasangan RAMAH apabila masyarakat yang tertipu tidak menerima hadiah yang dijanjikan, memicu kekecewaan yang berdampak negatif terhadap citra kandidat.

Menanggapi hal ini, tim sukses pasangan Hj. Ratnawati Arif dan Andi Mahyanto Mazda bergerak cepat. Mereka mengeluarkan pernyataan resmi yang menegaskan bahwa akun tersebut tidak berafiliasi dengan tim kampanye RAMAH dan merupakan upaya sabotase yang bertujuan merusak kepercayaan masyarakat.

“Kami pastikan bahwa tim resmi pasangan Hj. Ratnawati Arif dan Andi Mahyanto Mazda tidak pernah melakukan penggalangan dukungan melalui pesan pribadi atau menjanjikan hadiah dengan meminta nomor telepon atau WhatsApp. Ini jelas merupakan bentuk sabotase yang dirancang untuk menjatuhkan pasangan RAMAH,” tegas Satria Ramli, juru bicara tim kampanye RAMAH.

Baca Juga :   Ketua Desa Bersatu Indonesia Nyatakan Dukungan Ke Pasangan Arismunandar-Adi Ahsan di Pilkada Majene

Selain itu, tim sukses juga mengimbau masyarakat agar berhati-hati dan tidak mudah percaya pada akun-akun mencurigakan. Mereka meminta masyarakat untuk segera melaporkan akun palsu tersebut kepada pihak berwenang serta tidak memberikan informasi pribadi kepada pihak-pihak yang tidak dapat diverifikasi.

“Kami meminta masyarakat untuk tidak terpancing oleh provokasi semacam ini. Semua komunikasi resmi dari pasangan Hj. Ratnawati Arif dan Andi Mahyanto Mazda akan disampaikan melalui jalur yang sah dan transparan,” tambah Andi Toto Mappisabbi, Sekretaris Tim RAMAH.

Menjelang Pilkada 2024 yang semakin dekat, fenomena akun palsu ini menjadi peringatan bagi masyarakat untuk lebih cermat dalam menerima dan menyikapi informasi yang beredar, terutama di media sosial. Tim sukses pasangan RAMAH menegaskan bahwa dukungan masyarakat tidak boleh goyah meski ada upaya-upaya pihak tertentu yang mencoba menggoyahkan kepercayaan.

“Jangan mudah terpengaruh oleh informasi palsu. Kami yakin masyarakat Sinjai dapat melihat mana yang benar dan layak untuk memimpin mereka ke depan,” tegas Andi Toto.

Dalam menghadapi berbagai dinamika politik ini, pasangan Hj. Ratnawati Arif dan Andi Mahyanto Mazda tetap berkomitmen untuk fokus pada visi dan misi mereka membawa Kabupaten Sinjai menuju masa depan yang lebih sejahtera dan inklusif.

Lap. am
editor: tim redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *