Usai Ungguli 5 Rivalnya Pada Tes Tertulis, Kini Abdul Waris Juga Dapat Nomor Urut 5

Fhoto: Abdul Waris Calon Kepala Desa Balataroang Nomor Urut 5

BULUKUMBA,EXPOSETIMUR.com – Proses seleksi sejumlah Bakal Calon Kepala Desa di Kabupaten Bulukumba telah digelar.

Seleksi berupa ujian tertulis dan presentase merupakan rangkaian tahapan Pilkades serentak di Kab.Bulukumba yang mana pemilihan akan digelar pada tanggal 5 Maret 2020 mendatangkan. Tes tertulis tersebut juga di ikuti Desa Balangtaroang, Kecamatan Bulukumpa, Kab. Bulukumba.

Informasi yang dihimpun exposetimur.com, Minggu (16/02/2020), sebanyak 5 bakal calon (hari ini sudah calon red)  yang menyatakan kesiapan maju dalam perhelatan Pilkades Balangtaroang mengikuti tes tertulis tersebut, yakni Abdul. Waris, Jusman, SE, Mansur, Drs. Ambo Dalle, dan Rahmat

Dari hasil tes tertulis tersebut, Abd Waris menempati peringkat pertama dengan perolehan nilai 78, posisi ke dua Jusman, SE (incumbent) nilai 70, Rahmat di posisi ketiga dengan nilai 60, posisi Keempat, Mansur dengan nilai 50 dan posisi kelima Drs. Ambo Dalle dengan Nilai 36.

“Ini awal yang baik dan melalui momentum ini, Insya Allah dengan bersandar pada kodrat Tuhan yang Maha kuasa atas segala hal, maka saya akan komitmen memperjuangkan Desa Balangtaroang” Ujar Abd. Waris

Ia menyebut dirinya siap maju dalam perhelatan pilkades ini, atas dasar kesadaran dan maksud baik untuk kemajuan desa Balangtaroang. Sebagai ruang untuk mewarnai arah pembangunan manusia dan masyarakat di desa Balangtaroang itu sendiri.

“prioritas yeng terpenting adalah bagmana kita tetap fokus untuk lebih mengutamakan sistem pelayanan masyarakat yang baik. Mohon Doa dan restu untuk segala pihak,” Ujar Abdul. Waris.

Sementara itu salah satu toko masyarakat asal dusun cilallang Muh. jamil mengatakan, perolehan itu sangat wajar beliau dapat kan krn kami memang meyakini bahwasanya memang beliau adalah orang yang pintar, saya meyakini kalau desa Balangtaroang akan lebih baik ketika dia diberi kesempatan untuk menjadi kepala desa di desa kami.

Baca Juga :   PTUN Kendari Gelar Sidang Ke-2 Sengketa Pilkades Puulemo

“Saya secara pribadi juga berharap kepada semua masyarakat Balangtaroang untuk bersama-sama mendukung beliau, karna potensi dan pengalaman bapak Abd waris pasti akan membawa desa kita kembali lagi berjaya” Ujarnya.

“Mengugguli lima rivalnya pada tes tertulis tersebut menjadai satu catatan bagi beliau pak Waris karena pencabutan nomor urut, beliau juga dapat nomor 5 dan pilkades akan dilaksanakan pada tanggal 5 juga”  tambah Jamil.

Pencabutan nomor urut 64 Desa bagi para Calon dilaksanakan serentak hari ini, Minggu, (16/02/2020), dan untuk  Desa Balangtaroang sendiri, ini nomor urut masing-masing cakades.

(1) Jusman, SE , (2) Drs Ambo Dalle (3) Mansur, (4) Rahmad, S. Pd, (5) Abdul Waris. (Lap: Awl)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *