Gelar Patroli Skala Besar, Polres Banjanegara Sekaligus Bagi Sembako

Gelar Patroli Skala Besar, Polres Banjanegara Sekaligus Bagi Sembako Pada Warga Terdampak PPKM Level 4
Gelar Patroli Skala Besar, Polres Banjanegara Sekaligus Bagi Sembako Pada Warga Terdampak PPKM Level 4, Jumat Malam (23/07/2021)

BANJARNEGARA, exposetimur.com – Polres Banjarnegara bersama TNI Kodim 0704/ Banjarnegara, Kejari Banjarnegaa, Satpol PP, anggota Sarsipol Banjarnegara yakni KPPN dan organisasi masyarakat menggelar Patroli Skala Besar sekaligus memberikan bantuan sosial berupa sembako kepada masyarakat yang terdampak Perberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4, Jum’at (23/7/2021) malam.

Terkait patroli, operasi yustisi yang terus digelar, Kapolres Banjarnegara AKBP Fahmi Arifrianto, SH, SIK, MH, M.Si menegaskan, hal itu dilakukan bukan untuk memutus mata pencaharian masyarakat, tetapi sebagai usaha memutus mata rantai penyebaran Covid-19, khususnyan di Wilayah Kabupaten Banjarnegara.

“Kegiatan Giat hari ini melaksanakan patroli skala besar dilanjutkan Baksos dengan tujuan utama adalah memberikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak pandemi saat ini,” katanya.

Kepada petugas gabungan, Kapolres menekankan pada tindakan yang lebih humanis karena mengutamakan sosialisasi dan penyadaran kepada masyarakat.

Ia menjelaskan, operasi yustisi dilakukan dalam rangka mendukung PPKM Darurat yang dilanjut PPKM Level 4.

“Patroli dan operasi yustisi lakukan guna menjaga Kamtibmas di Wilayah Banjarnegara,” ujarnya.

Selain kegiatan tersebut, kata dia, pihaknya juga membagikan sembako kepada masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19, khususnya dimasa PPKM Level 4 saat ini.

“Memberikan bantuan berupa paket sembako kepada para pedagang di pasar salak sebagai wujud kepedulian masyarakat yang terdampak,” katanya.

Saat menggelar patroli kemudian menjumpai pedagang angkringan yang masih jualan, Kapolres bersama rombongan pun memborong makanan.

“Kita memborong makanan maksudnya agar segera tutup dan pulang kerumah masing-masing, lalu makan yang sudah dibeli diberikan kepada masyarakat yang membutuhkan,” tuturnya.

Kata Kapolres, saat kegiatan juga disampaikan pesan kamtibmas agar senantiasa tetap optimis dan semangat dalam menjalani hidup di masa PPKM Level 4 dengan senantiasa tetap mematuhi protokol kesehatan.

Baca Juga :   Bawa Narkoba, Dua Pemuda Diamankan Sat Narkoba Polres Bulukumba

“Selalu pakai masker, jaga jarak dan patuhi aturan pemerintah” Pesan Kapolres.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *