Jalan Rusak Parah, Pemuda Assipetunge Bergerak Cepat Bersihkan Jalan Pasca Hujan Deras

Pemuda Assipetunge yang tergabung dalam Laskar Muda Garuda saat bergotong-royong membersihkan jalan yang rusak akibat hujan, Rabu (05/06/2019) ||et

BULUKUMBA,exposetimur.com – Perayaan Hari Raya Idul Fitri 1440 H seharusnya menjadi ajang silaturahmi ataupun mengunjungi tempat wisata, namun tidak demikian dengan yang dilakukan pemuda Assipetunge yang tergabung dalam Laskar Muda Garuda, Rabu (05/06/2019).

Komunitas pemuda ini merasa prihatin dan resah dengan kondisi jalan desa yang menghubungkan Kecamatan Sinjai Borong dan Kecamatan Bulukumpa yang sekian belas tahun dibiarkan rusak parah dan kondisi jalan semakin parah setelah di guyur hujan deras pada malam hari kemarin dimana longsor dan luapan air kembali menggenangi sepanjang jalan desa tersebut.

Terlebih pada hari ini, dimana ratusan pengendara yang akan mengunjungi sanak keluarga dipastikan akan melintasi jalan menuju Kecamatan Sinjai Borong maupun menuju Kabupaten Bulukumba, membuat Laskar Muda Garuda turun langsung bergotong-royong membersihkan areal di sekitar jalan.

Salah satu anggota Laskar Muda Garuda, Asdar yang mengkoordinator pemuda Assipetunge menyampaikan dirinya bersama dengan belasan pemuda di Assipetunge setelah melaksanakan sholat Idul Fitri langsung bergerak melakukan pembersihan ” Kami hanyan bisa melakukan ini agar karena kami tidak punya apa-apa, kasian pengguna jalan yang lewat harus pelan-pelan, kadang juga ada kecelakaan” ucapnya kepada exposetimur.com

Pemuda Assipetunge bergotong-royong bersihkan jalan yang rusak setelah di guyur hujan, Rabu (05/06/19)||et

Pemuda Assipetunge ini kemudian menutup beberapa badan jalan yang berlubang dengan tanah yang ada di sekitar saluran got sekaligus melancarkan aliran air apabila hujan turun. “Kalau banyak sumbangan yang kami dapat, bisa saja dibelikan timbunan dan juga di belikan air minum untuk teman-teman yang ikut bekerja” timpal Adi yang ikut penggalangan dana kepada pengguna jalan yang sedang melintas.

Laskar Muda Garuda ini berharap kiranya kondisi jalan yang ada di Dusun Assipettunge mendapat perhatian Pemerintah karena semua warga memiliki hak yang sama untuk mendapatkan pemerataan pembangunan.

Baca Juga :   Sekda Sinjai Pimpin Rapat Pembentukan Panitia HUT RI Ke-74

[Red]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *