Berita  

Pembinaan Mental Prajurit, Kodim 1410 Gelar Safari Subuh

Bantaeng, exposetimur.com | Bertempat di mushollah Ar-Rochani Komplek Rumah Jabatan Dandim 1410 Bantaeng, Jalan Raya Lanto Kelurahan Pallantikang, Kecamatan Bantaeng Kabupaten Bantaeng berlangsung sholat subuh Personil Kodim 1410 Bantaeng yang berdomisili di wilayah Kabupaten Bantaeng (Senin, 14/11/22)

Hadir dalam sholat subuh berjamaah Pasi Pers 1410 Bantaeng Kapten Inf Amram, Danramil 1410-02/Eremerasa, serta diikuti Personil yang hadir berkisar 27 orang.

Kegiatan sholat subuh berjamah merupakan upaya Komandan Kodim dalam hal pembinaan mental Prajurit yang dilaksanakan dua kali dalam sepekan yakni setiap hari senin dan kamis di sela-sela safari subuh Dandim 1410 Bantaeng di wilayah Desa/Kelurahan Kabupaten Bantaeng.

Diawal arahan Danramil 1410-02/Eremerasa mengajak para jamaah sebagai hamba Allah SWT sepatutnya kita selalu memanjatkan puji syukur atas nikmat yang diberikan kepada kita, baik nikmat kesehatan maupun nikmat Iman sehingga sampai saat ini kita masih mampu melaksanakan apa yang diperintahkan oleh Allah SWT.

Mengajak kepada seluruh prajurit untuk senantiasa Sambungkan Qalbu kita kepada Baginda Rasulullah SAW, tentunya dengan memperbanyak sholawat kepada-Nya agar kelak diyaumil hisab mendapat safaatnya.

Islam menginginkan agar umatnya menjadi manusia yang unggul dalam semua aspek,
baik aspek-aspek keduniaan maupun aspek ukhrawi, adapun ciri-ciri muslim yang unggul yaitu manusia yang paling bertakwa, tinggi derajatnya di sisi Allah SWT, manusia yang paling baik amalnya dan manusia yang paling baik akhlaknya serta yang paling banyak manfaatnya bagi manusia” ajaknya

Untuk menjadikan manusia unggul maka harus dilakukan pembangunan manusianya yaitu :
– Memiliki ilmu dan kecerdasan
– Mampu mengamalkan ilmunya dengan amal dan karya-karya terbaik.
– Mampu menjaga hubungan yang  baik dengan sesama mahluk dan lingkungannya.
– Mampu menjaga hubungan yang baik dengan pencipta-Nya, Allah swt.

Baca Juga :   Seleksi Direksi Perumda Aneka Usaha Majene Terbuka Untuk Umum, Berikut Jadwalnya

Ilmu menjadi syarat yang sangat
penting yang harus dipenuhi oleh setiap manusia karena ketika Nabi Adam a.s. diciptakan oleh Allah SWT sebagai khalifah yang pertama di bumi, maka hal yang pertama dan paling utama
yang dianugerahkan Allah kepadanya adalah ilmu pengetahuan agar Adam a.s, dapat menjalani kehidupan dunia ini dengan baik dan menjalankan tugasnya sebagai khalifah itu
dengan baik.

Diakhir arahan Danramil 1410-02/Eremerasa Barangsiapa yang menempuh jalan untuk mencari ilmu, maka Allah akan memudahkan baginya jalan menuju Surga. tutupnya

Penulis: Reski Handayani Editor: Tim Expose Timur

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *