Kampus  

Bupati Sinjai Teken Kerjasama Tridarma Perguruan Tinggi dengan UIN Alauddin Makassar

Bupati Sinjai Teken Kerjasama Tridarma Perguruan Tinggi dengan UIN Alauddin Makassar, Senin (12/07/2021)

MAKASSAR, exposetimur.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sinjai, menyepakati kerjasama Tridarma Perguruan Tinggi dengan Universitas Negeri Islam (UIN) Alauddin Makassar, Senin (12/7/2021)

Kerjasama itu diteken langsung Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa (ASA) bersama Rektor UIN Alauddin Makassar, yang diwakili Pembantu Rektor IV Bidang Kerjasama dan pengembangan Lembaga, Dr Kamaruddin Abu Nawas di ruang rapat senat UIN Alauddin Makassar.

Kamaruddin mengatakan, kerjasama ini mencakup pendidikan, penelitian serta pengabdian kepada masyarakat. Itu dilakukan dalam rangka meningkatkan sinergitas dan kemitraan dengan pemerintah daerah yang bermuara pada peningkatan mutu dan kualitas Sumber daya Manusia (SDM).

“Itu yang akan kita perluas nanti sehingga rekan-rekan (Dekan red) para pimpinan lembaga sangat antusias untuk kerjasama ini kedepan.”, ungkapnya.

Sementara itu, Bupati Andi Seto Asapa, SH, LLM menyampaikan terima kasih yang setinggi-tungginya kepada jajaran civitas akademi UIN alauddin Makassar atas terselenggaranya kerjasama ini. “Atas nama pemerintah daerah menyambut baik kerjasama ini karena sangat relevan dengan visi misi Pemkab Sinjai dalam meningkatkan kualitas SDM yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan yang Maha Kuasa.”Kita semua berharap kedepan, kerjasama ini memberikan kontribusi positif terhadap Pemkab Sinjai utamanya putra putri Sinjai yang ingin melanjutkan atau menempuh pendidikan hingga jenjang strata satu (S1) dan seterusnya. Termasuk, kesempatan untuk mendapatkan bantuan pendidikan berupa beasiswa.

“Mudah-mudahan bisa membantu Pemkab dalam mencari solusi-solusi permasalahan yang ada di Kabupaten Sinjai dan juga bisa membuat program-program khususnya yang berkaitan dengan kegiatan keagamaan yang sejalan dengan program kami”, harapnya.

Turut hadir Sekretaris Daerah (Sekda) Sinjai Drs Akbar, Kepala Kemenag Sinjai, Drs H Abd Hafid Talla, dan Kabag Protokol, Abd Aziz Amin. (hm/isr)

Baca Juga :   Bupati Sinjai Hadiri Pelantikan Pimpinan DPRD, Lukman Asal Resmi Jabat Ketua

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *