Arus Mudik dan Parahnya Kondisi Jalan Poros Bulukumba Sinjai Borong

Jalan Poros Bulukumba Sinjai
Beginilah kondisi jalan poros Bulukumba Sinjai Borong, Selasa (04/06/2019)

BULUKUMBA,exposetimur.com – Idul Fitri adalah moment yang sangat bermakna bagi ummat islam, sehingga tradisi mudik menjadi pemandangan padatnya arus lalu lintas setiap kali hari kemengan bagi ummat Islam ini tiba.

Seperti yang terlihat dijalan poros Bulukumba Sinjai Borong, selasa (04/05),meski terbilang jalaur penghubung dua kabupaten ini tidak seramai jalaur poros provinsi atau poros nasional lainnya, akan tetapi tetap terbilang padat pada moment menyambut idul fitri bahkan diperkiraakan akan terjadi beberapa hari pasca puncak hari lebaran

Kondisi jalan ini tentu sangat dikeluhkan pengguna jalan yang menurutnya tidak seindah nikmatnya hari kemengan pasalnya, kurang lebih 3 – 4 KM badan jalan mengalami rusak parah” Hampir tiap hari saya lewat jalaan ini, dan luar biasa kondisinya, parah sekli, kadang mobil harus mencari titik yang aman untuk di ijak ban mobil agar tidak kandas” terang imran.

Senada dengan salah seorang warga setempat yang baru-baru mengalami kecelakaan di jalan poros ini mengatakan
“kami berharap perhatian Pemerintah dalam melihat kondisi jalan ini, jangan hanya jalan yang sedikit rusak di kerja kembali” terang Andis

Dari pantauan media ini di beberapa titik, jalan poros yang titik koordinat antara desa Barugae-Kambuno ini, tampak pengendara harus berhati-hati saat melewati jalan yang berlubang apalagi jika berpapasan dengan pengendara lain agar tidak terjadi kecelakaan serta menghindari kerusakan pada kendaraan mereka.

(kon/N2)

Baca Juga :   Plt Asisten I Sinjai Buka Peningkatan Kapasitas Implemntasi Kurikulum 2013 PAUD

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *