BUMDes Apparalang Bulukumba Jadi Pusat Replikasi TPID 3 Kecamatan Asal Sinjai

TPID Kecamatan Sinjai Timur, Bulupoddo dan Pulau IX Sinjai saat mengunjungi BUMDes Apparalang Desa Ara Bulukumba ||cj

BULUKUMBA, exposetimur.com – TPID Kecamatan Sinjai Timur, Kecamatan Bulupoddo dan Kecamatan Pulau Sembilan Kabupaten Sinjai melaksanalan Replikasi di Desa Ara Kecamatan Bonto Bahari Kabupaten Bulukumba, Sabtu (3 Agustus 2019).

Kegiatan Replikasi ini merupakan salah satu program dari Tim Pelaksana Inovasi Desa di masing-masing Kecamatan.

Replikasi kali ini dipusatkan pada Pengeloloaan BUMDes Apparalang Desa Ara Kecamatan Bonto Bahari Kabupaten Bulukumba, dimana BUMDes Apparang merupakan salah satu BUMDes terbaik di Sulawesi Selatan pada tahun 2018.

Aslam Mulyadi selaku Kasi Pemerintahan yang mewakili Kepala Desa Ara menjelaskan bahwa perjalanan BUMDes Apparalang ini merupakan partisipasi masyarakat pada awalnya.

“Sejak berdirinya pada 23 Mei 2016, BUMDes Apparalang merupakan partisipasi masyarakat makanya dalam pemanfaatannya juga harus untuk kesejahteraan masyarakat dan koordinasi antara pengurus Bumdes dengan Pemerintah desa sangat baik guna memikirkan keberhasilan BUMDes, ” jelas Aslam.

Sedangkan sekretaris BUMDes Apparalang menjelaskan bahwa BUMDes Apparalang memiliki beragam unit usaha diantaranya Pertukangan, Karaoke , Mesin Jahit , Simpan Pinjam dan lain-lain.

Kegiatan ini juga turut dihadiri oleh TPID dan Pendamping Desa dari Kec. Sinjai Timur, Bulupoddo, dan Pulau Sembilan serta Pendamping Desa Kec. Bonto Bahari Bulukumba.

[#citizen report :awal_sinjai/edits1]

Baca Juga :   Ihsan Paris Apresiasi Let's Lern dan Pengukuhan Penggiat Anti Narkoba Yang di Gagas IPM

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *