Ekbis  

Nikamti Kopi Herbal Produksi Bumdes Ajuarae Desa Baruga Riattang

Kopi Herbal produksi Bumdes Ajuarae Desa Baruga Riattang,

BULUKUMBA, exposetimur.com _ Bumdes Ajuarae Desa Baruga Riattang kembali mengeluarkan satu produk kopi bubuk kemasan, kali ini dengan kopi kemasan herbal.

Kopo herbal ini merupakan perpaduan antara kopi, jahe merah dan kulit manggis. Kopi ini dipercaya dapat menjadi solusi dalam hal kesehatan tubuh.

Ketua Bumdes Desa Baruga Riattang Kecamatan Bulukumpa, menuturkan bahwa, kopi herbal ini merupakan produksi kedua Bumdes Ajuarae Desa Baruga Riattang, yang merupakan perpaduan kopi, jahe merah dan kulit manggis. Kopi ini di yakini dapat memberikan nilai kesehatan pada tubuh manusia.

“Kopi Herbal ini merupakan  produksi kedua Bumdes Ajaurae, Kopi ini dipadukan anatara Kopi, jahe merah dan kulit manggis, kita minum kopi tapi seperti minum sarabba” Terang Zainuddin.

Untuk menikmati racikan kopi herbal ini, bisa dipesan langsung di Bumdes Ajaurae  dan pastikan rasanya yang nikmat.

[ET01]

Baca Juga :   Berkarya Tanpa Batas, Festival Anak Sholeh KT Aru Patulung Resmi di Tutup

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *