Ragam  

Peran Aktif Senkom Dalam Vaksinasi Presisi Merdeka Candi Polres Klaten

Giat vaksinasi Presisi Merdeka Candi di Polres Klaten
Giat vaksinasi Presisi Merdeka Candi di Polres Klaten, Jum'at (13/08/2021)

KLATEN, exposetimur.com – Personel Senkom Mitra Polri Kabupaten Klaten turut serta aktif melaksanakan Program Vaksinasi Presisi Merdeka Candi di Polres Klaten yang sudah dimulai pada Kamis, 5 agustus 2021 lalu.

Poniman M Rosyied, Wakil Ketua Senkom Mitra Polri Kabupaten Klaten menjelaskan “Demi menjaga agar tidak terjadi kerumuman, maka pada tahap awal ini, kami baru menerjunkan 50 personel Senkom dari 1000an personel se Kabupaten Klaten dalam upaya mendukung pemerintah dalam percepatan vaksinasi kepada warga Klaten, serta untuk menekan lonjakan virus Covid-19 di di Klaten ini.” Ujarnya Jumat (13/08/2021) saat berada di lokasi vaksinasi Polres Klaten.

Selain mengikuti vaksinasi di Polres Klaten, Senkom juga mengikuti vaksinasi di Kodim, di puskesmas terdekat dan ditempat-tempat vaksinasi yang telah ditetapkan oleh pemerintah.” Tambah Poniman.

“Selain mensukseskan Vaksinasi Presisi Merdeka Candi Polres Klaten, Senkom Mitra Polri Kabupaten Klaten bersama Polres Klaten dan Dinas Kesehatan Kabupaten Klaten sebelumnya juga sudah membentuk 200-an orang Relawan Tracer Senkom Mitra Polri yang tersebar di seluruh kabupaten Klaten, untuk membantu Satgas percepatan penanganan covid 19 Kabupaten Klaten.” Tutup Poniman

Kapolres Klaten AKBP Eko Prasetyo, menjelaskan kegiatan Vaksinasi Merdeka Candi dilakukan selama 8 hari yakni tanggal  5 hingga 16 Agustus 2021.

Target utama dari vaksinasi ini adalah kelompok tani dan masyarakat yang belum menerima vaksin dengan jumlah perkiraan 1.500 orang per hari.

“Harapannya masyarakat kelompok petani menjadi prioritas dalam vaksin kali ini, karena kebanyakan korban COVID-19 di Kabupaten Klaten berusia lansia,” ujar Kapolres Klaten.

Untuk mencegah timbulnya kerumunan, Kapolres menjelaskan bahwa upaya itu sudah diantisipasi oleh pihaknya sejak proses pendaftaran.

Masyarakat yang akan mengikuti vaksin akan didata oleh bhabinkamtibmas masing-masing desa. Keberangkatan peserta vaksin juga diakomodir Bhabinkamtibmas yang di kawal kapolsek setempat.

Baca Juga :   Begini Rangkaian Peringatan HKN KE - 55 di Pinrang

Sejak dari Mapolsek para peserta sudah dibagikan Id Card khusus. Id Card tersebut dibedakan menjadi 3 warna yaitu merah, kuning, hijau sesuai dengan sesi vaksinasi.

“Para peserta vaksinasi akan mendapat ID Card, sesuai sesi vaksin mulai dari sesi pertama jam 8-10, sesi kedua jam 10-12, sesi ketiga jam 12-15,” kata Kapolres.

Sementara itu, sebelum memasuki lokasi vaksinasi para peserta diwajibkan mencuci tangan, menggunakan hand sanitizer, menjaga jarak dan peserta juga wajib menggunakan masker dobel yang sudah disiapkan Polres Klaten secara gratis.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *