Ormas  

Buntut Penahanan Tiga Anggota HMI, Ratusan Mahasiswa Geruduk Polres Majene

Gabungan Mahasiswa HMI Majene dan Polewali Geruduk Polres Majene
Gabungan Mahasiswa HMI Majene dan Polewali Geruduk Polres Majene, Kamis (07/10/2021)

Majene, exposetimur.com – Ratusan Mahasiswa HMI se-cabang Majene dan Polewali hari ini turun aksi jalan trans Sulawesi  tepat di depan kantor Kepolisian Resort (Polres) Majene, Kamis (7/10/2021).

Aksi ini dilakukan para mahasiswa untuk meminta Kapolres membebaskan ke tiga anggota HMI Cabang Majene yang saat ini ditahan di Polres Majene.

Gabungan Mahasiswa HMI Majene dan Polewali dikawal ketat personil Polres Majene
Gabungan Mahasiswa HMI Majene dan Polewali dikawal ketat personil Polres Majene

Ditahannya ke tiga anggota HMI ini diduga akibat melakukan kekerasan terhadap salah satu anggota kepolisian yang pada saat Mahasiswa HMI Cabang Majene melakukan aksi unjuk rasa di depan Kantor Bupati Majene, pada Kamis (30/9/2021) lalu terkait penolakan Videotron.

Aksi tersebut diwarnai pembakaran ban bekas sambil para demonstran melakukan orasi.

Dari pantauan wartawan exposetimur, Hingga saat ini Gabungan mahasiswa HMI Majene dan Polewali terus melakukan aksi dan dijaga ketat oleh aparat keamanan Polres Majene.

Baca Juga :   Mubes KT Gemilang Desa Tibona, Suhardi Rappe Terpilih Secara Aklamasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *