Ragam  

Putra Bulukumba Perwakilan Sulsel di Youth Action Forum 2019, Ini Misi Tasman Ambar

Youth Action Forum 2019

JAKARTA, EXPOSETIMUR.com —Setelah menyingkirkan ribuan peserta seleksi yang sangat ketat, Tasman Ambar terpilih menjadi satu-satunya perwakilan Sulawesi Selatan bidang politik di Youth Action Forum 2019 yang di selenggarakan oleh University In Diversity dan SNSD Southeast Asia yang berlangsung di Graha Ganesa Gambar, Jakarta Pusat mulai 26 hingga 30 Oktober 2019.

Forum kolaborasi beberapa pemuda dari berbagai Lembaga Sosial, Kementrian Dalam Negeri, KPK dan Partai Politik untuk mempersiapkan diri membangun masyarakat menuju Indonesia Emas.

Tasman Ambar membawa konsep proses aktualisasi program kerja Sanggar Seni Budaya, literasi, lembaga eksternal kampus, pramuka dan Jendela Pendidikan Nusantara.

“Berbekal pengalaman dari berbagai lembaga yang saya terlibat langsung merumuskan dan mengimplementasikan program kerjanya, saya akan memaparkan prosesnya hingga problem yang saya hadapi dalam mengembangkan lembaga tersebut dengan tujuan di akhir kegiatan pada sesi kerjasama seluruh peserta tercipta problem soulving setelah kembali ke daerah”. Kata Tasman Ambar, Senin (28/10/2019).

Tasman percaya bahwa pemuda adalah sumber mata air gagasan dan muara eksekusi yang wajib turut mengambil peran strategis untuk keberlanjutan semesta yang lebih baik sebab masa depan adalah utang yang wajib di perjuangkan pemuda.(red)

Baca Juga :   Sekda Bulukumba Hadiri Penyerahan Bantuan Disabilitas Senilai 33 juta di Desa Kambuno

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *